Sabtu, 28 Mei 2016

Tugas 5 bahasa indonesia 2#

Tentukanlah 1 topik permasalah yang menarik anda dan anda rencanakan untuk topik PI/skripsi. Buatlah latar belakang mengapa anda tertarik mengambil tema tersebut (ada apa dengan tema tersebut?)

Pembuatan Website E-Learning TK 
Latar Belakang 

 
Taman Kanak-kanak (TK) sebagai salah satu bentuk satuan pendidikan pra-sekolah yang bertujuan untuk membantu meletakkan dasar ke arah perkembangan sikap, pengetahuan, kemampuan, dan daya cipta yang diperlukan oleh anak didik dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya dan untuk pertumbuhan serta perkembangan selanjutnya. Usia taman kanak-kanak merupakan usia keemasan bagi anak, pada usia 0-6 tahun anak mengalami masa peka untuk menerima suatu rangsangan / stimulus.

Kurikulum atau program kegiatan belajar yang dikembangkan disusun berdasarkan karakteristik anak dan cara belajar anak. Dalam penyempurnaan kurikulum yang telah mengacu pada UU No. 20 tahun 2003 tentang sistem Pendidikan Nasional Pasal 1 ayat (14) menjelaskan bahwa pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan anak sejak lahir sampai usia 6 tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak siap dalam memasuki pendidikan yang lebih tinggi. Kemendikbud Nomer : 0486/U/1992, Bab II Pasal 3 ayat (1) menjelaskan bahwa pendidikan anak usia dini  yang bertujuan membantu meletakkan serta daya cipta untuk pertumbuhan serta perkembangan anak didik selanjutnya.

Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan tentang perkembangan anak, maka orang semakin menyadari pentingnya memberi stimulus sejak dini pada anak – anak. Kemampuan yang harus dikembangkan antara lain pengembangan kognitif. Pengembangan kognitif banyak macamnya, salah satunya dalam mengetahui macam-macam huruf. Pengenalan huruf sangat penting di usia keemasan karena sebagai dasar untuk membedakan apa yang dilihatnya.

Dalam rangka meningkatkan pendidikan Taman Kanak-kanak, berbagai upaya dapat dilakukan oleh guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar. Kemampuan profesionalisme guru merupakan hal yang penting sebab kemampuan inilah yang berpengaruh langsung terhadap pelaksanaan peningkatan mutu proses dan hasil belajar mengajar. Salah satu kompetensi yang perlu dikuasai oleh anak TK adalah dalam mengenal huruf belum menunjukkan hasil seperti yang diharapkan. Oleh sebab itu, dalam penelitian ini peneliti ingin membantu meningkatkan kemampuan anak dalam mengenal huruf-huruf alpabet.

Pada saat ini banyak anak-anak yang mengalami kesulitan dalam mengenal huruf. Hal ini terlihat saat mereka mengikuti pelajaran. Kondisi ini disebabkan oleh kurangnya alat peraga yang dimiliki pihak sekolah juga metode yang digunakan guru kurang menarik dalam penyampainya sehingga dapat membosankan anak. Untuk itu peneliti mencoba mengatasi masalah tersebut dengan membuat metode pembelajaran kreatif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar